
Adapun pada kesempatan kali ini, didalam kelas sederhana ini yang lebih tepatnya kita sebut sebuah blog. Saya akan mengambil tema tentang Teori masuknya Hindu Budha ke Indonesia.
Hindu budha adalah sebuah agama yang berasal dari India. Agama yang sangat melekat dengan budaya India ini masuk ke indonesia melalui jalur laut tentunya. Tapi mengenai siapa yang membawa dan kapan masih menuai banyak teori yang saling mendukung dan bertolak belakang satu sama lainnya. Untuk itu, saya akan menjelaskan beberapa teori tersebut. Simak dibawah ini.
TEORI BRAHMANA
Teori ini berpendapat bahwa agama Hindu dan Budha dibawa ke Indonesia oleh kaum Brahmana yang mana Brahmana yang artinya kaum pendeta. Dalam teori ini juga menyatakan bahwa kaum Brahmana sendiri yang mempunyai misi untuk menyebarluaskan agama Hindu dan Budha ke seluruh dunia ini. Teori juga kuat dan banyak didukung oleh para ahli sejarah. Teori ini dikemukakan oleh JC. van Leur yang berpendapat orang ahli dalam agama Hindu inilah yang didatangkan oleh pemimpin suku untuk melaksanakan upcara Abhiseka. Teori ini kuat karena memang agama Hindu bersifat tertutup dan hanya kaum Brahmana saja yang mengetahui seluk beluknya.
TEORI KSATRIA
Teori ini disebut juga teori prajurit, karena arti dari Ksatria dalam kasta Hindu adalah prajurit. Pencetus teori ini mengemukakan bahwa agama Hindu dan budha masuk ke Indonesia melalu Ksatria yang kalah dari peperangan dengan kaum Brahmana dimana pernah diduga adanya perang antar kasta ini disebabkan oleh kisruh politik di India. Para Ksatria yang kalah melarikan diri ke Indonesia dan menyebarkan agama disana. Teori ini kurang kuat karena mustahil rasanya kaum Ksatria dapat menyebarkan agama karena pengetahuan mereka akan agama Hindu dan Budha sangat minim.
TEORI WAISYA
Teori waisya ini dikemukakan oleh NJ.Krom yang berpendapat bahwa agama Hindu Budha masuk ke Indonesia melali para pedagang. Benar nyatanya banyak orang India tiba ke Asia tepatnya ke Indonesia untuk berdagang. Mereka datang melalui jalur laut dengan menggunakan kapal dan masih bergantung pada arah mata angin. Mereka menggunakan angin muson untuk berlayar. Jadi, selama menunggu angin muson kembali mereka menetap di Indonesia dan mulai menyebarkan agama dengan cara pernikahan maupun dengan dakwah secara terang-terangan.
TEORI ARUS BALIK
Teori arus balik ini juga dikemukakan oleh JC. van leur. Dia berpendapat bahwa hindu budha masuk ke Indonesia dengan cara dikirimnya orang-orang terpelajar ke India untuk mempelajari agama tersebut dan akan kembali ke Indonesia untuk menyebarkannya. Teori ini menjadi kuat karena memang pada masa perkembangan agama Hindu Budha di Indonesia memang hubungan India dan Indonesia sangat dekat. Jadi, mungkin banyak yang tertarik dengan ajaran Hindu Budha maka banyak orang yang dikirim ke India untuk mempelajarinya.
Agama Hindu dan Budha diduga masuk pada abad 2 masehi. Jauh lebih dulu sebelum islam. Islam juga memiliki banyak teori akan cara masuknya ke indonesia. Baca Teori awal masuknya islam ke Indonesia. Begitulah teori menurut para ahli, keempat teori tersebut saling mendukung satu sama lain. Tetapi sekarang agama hindu dan budha tidak terlalu populer lagi di Indonesia dan hanya menyisakan adat dan budayanya saja. Sedangkan ajaran agamanya sudah berkurang dan hampir hilang.
Penulis : Kahfi rafsanjani
Sumber referensi : http://www.gurusejarah.com/2014/09/teori-masuknya-agama-dan-kebudayaan.html
Dilarang mengopy artikel ini tanpa mengedit dan mencantumkan sumbernya. Hargai kerja keras orang lain.