Bagaimana cara menyukai dunia blog dengan mudah ?

20:00
Bagaimana cara menyukai dunia blog dengan mudah ?

Bagaimana cara menyukai dunia blog dengan mudah ? - Dunia blog adalah dunia virtual yang bertujuan untuk berbagi pengetahuan dan informasi yang tentunya bermanfaat untuk orang lain. Dunia blog di jaman edan ini sudah banyak diguluti oleh masyarakat, baik anak-anak maupun orang dewasa. Tujuan mereka bermacam-macam tentunya. Tapi, tidak jarang juga kita melihat orang yang sangat tidak tertarik dengan dunia blogging ini. Bahkan mereka sudah tahu, sudah melihat dengan nyata, tapi masih saja tidak tertarik.

Dalam kesempatan kali ini saya akan membahas bagaimana cara untuk kita supaya menyukai dunia blogging. Adapun cara-cara tersebut, saya bagikan menurut kelompok orang yang memiliki hobi dan bisa disalurkan ke blog, atau yang lebih tepatnya hobi yang memiliki waktu luang, dan bagaimana caranya untuk menyukai blog ? Lanjutkan membaca ya.

Ibu rumah tangga
Ini nih, waktu luang yang sangat banyak. Waktu luangnya bahkan ada yang terbuang sia-sia. Kegiatannya sehari-hari adalah memasak, bersih-bersih rumah, layani suami dan lain-lain. 24 jam waktu dalam sehari dia hanya menggunakan 12 jam penuh untuk melakukan ini melakukan itu. Sisanya ? Kenapa gak ngeblog aja ? Blogging bisa menambah penghasilan, blogging bisa menambah wawasan. Seorang ibu rumah tangga bisa menuliskan apa saja pada blognya. Bisa saja mengenai bagaimana mengatur rumah tangga, resep masakan, gaya hidup dan lain-lain yang terkait dengan rumah tangga. Jadi, jika kamu seorang ibu rumah tangga, jangan sia-siakan hal tersebut. Ayo terjun ke dunia blogging yang bermanfaat. Untuk motivasinya, saya sudah sediakan sebuah blog yang dikelola oleh ibu rumah tangga. Juragancipir.com. Silahkan kontak saja ibu indri tersebut.

Pelajar, mahasiswa, penuntut ilmu, guru dan lain-lain
Kita tahu menulis itu tiga kali membaca, begitu juga dengan menulis di internet. Lebih tepatnya kita sebut mengetik. Untuk kategori orang-orang yang saya sebutkan diatas pasti memiliki waktu luang setidaknya 3 jam yang bisa mereka gunakan untuk menulis sebuah artikel sepanjang 500 kata. itu sangatlah tidak susah, terutama untuk para guru. Mereka bisa menjelaskan sebuah materi selama 2 jam. Jadi, tidak mustahil untuk mereka mengetik sebuah materi sebanyak 500 kata. Pelajar, mahasiswa, penuntut ilmu ? Tentu saja mempunyai kesempatan yang sama, meluangkan waktu 1 jam untuk menulis materi yang telah diterangkan oleh guru dan mempublikasikannya di blog.

Gamer
Wah gamer ? Tentu saja, daripada menghabiskan waktu dan uang untuk bermain game online atau sejenisnya. Lebih baik mereka terjun ke dunia blogging yang hanya menghabiskan waktu untuk menuntut ilmu, ingat! menuntut ilmu. Dari blogging kita mendapatkan ilmu tentunya dari pada bermain game. Saya punya cara baru agar gamer jadi suka blogging.

Bermain game itu untuk apa ? Ngumpulin Exp ? Kalahin lawan ? Buat clan ? Yap tentu saja. Jika persepsi kamu dalam bermain game seperti itu, saya yakin kamu bisa sukses di dunia blogging. Kenapa ? ya karena kamu yakin.

Begini asumsinya.. Kamu main game, kumpulkan ini kumpulkan itu. Bagaimana dengan blog ? Dengan membuat blog, kamu bisa berasumsi :
1. Daftar akun game = Daftar blog (Cara mendaftar blog)
2. Berpetualangan = Nulis artikel (Menulis artikel)
3. Kumpulkann Exp = Kumpulin pengunjung (Meningkatkan trafik blog)
4. Kumpulkann gold/uang = Kumpulin duit, asli broo bisa jajan.
5. Kalahin lawan = Berebut page one google (Cara agar artikel page one)
6. Buat clan = Buat komunitas blog
7. Pamer akun game = Pamer bagusnya blog
8. Memperkeren karakter game = Memperkeren tampilan blog

Nah, kira-kira betul gak yang saya bilang barusan ? Tentu saja betul, kamu bisa mengibaratkan blog itu seperti bermain hanya saja blog LEBIH BERMANFAAT dari pada bermain game.

Sebernarnya masih sangat banyak hal yang bisa membuatmu suka ke dunia blogging. Semua itu juga tergantung pada diri kita sendiri. Ayo kita semua terjun ke dunia blog. Tepis semua anggapan bahwa blog itu hanya memberikan dampak buruk. Kamu ustadz ? Tulis artikel tentang agama. Kamu petani ? Tulis artikel tentang bertani. Kamu pemulung ? tulis artikel tentang bersyukur dan kerasnya hidup. Padahal semuanya sangat mudah. Mari kita biasakan diri dengan membaca dan menulis. Jangan sibuk dengan game, jangan sibuk dengan sosial media yang hanya update-update status lebay. Bangkitkan gerakan membaca dan menulis.
Dilarang mengopy artikel ini tanpa mengedit dan mencantumkan sumbernya. Hargai kerja keras orang lain.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments

║ Berkomentarlah sesuai topik ║
║ Jangan menautkan link apapun ║
║ Cantumkan judul blog (bukan url blog) untuk kunjungan balik ║
║ Admin cuma balas komentar pertanyaan bukan pernyataan ║
║ No scam > No smoking :D ║